Rekomendasi buku yang menarik dibaca anda yang suka baca, selain buat rileks otak, Memotivasi banget
Rekomendasi buku Motivasi, Super Support Bagi Milenial
1. "Atomic Habits", buku ini adalah karya dari James Clear. Buku ini memberitahu anda tentang bagaimana caranya mencapai hidup yang lebih baik, buku ini cocok buat anda yang ingin membuang kebiasaan buruk. Buku ini disajikan dengan tips yang mudah diaplikasikan sehingga kamu akan termotivasi dan berusaha membangun kebiasaan baru yang baik dan positif.
2. "I WANT TO DIE BUT I WANT EAT TEOPPOKI", buku ini di tulis oleh Baek See Hee, yang dibuat berdasarkan pengalaman pribadinya saat berjuang mengatasi dismitasi atau depresi berkepanjangan dan anxiety disorder atau gangguan kecemasan. Buku ini juga banyak disukai karena mengajak pembaca untuk bisa mencintai diri sendiri dan tidak memaksakan standar orang lain ke diri sendiri.
3. "You Do You:Discovering Live Through Experiments & Self Awareness", karya dari Fallexandro Ruby, buku ini mengajak anda untuk lebih mengenali diri sendiri. Buku ini juga mengajak anda untuk berpikir tentang apa yang anda sukai, kemampuan apa yang anda miliki dan apa tujuan hidup anda. Buku ini menjelaskan ikigai( istilah bahasa Jepang untuk prinsip hidup yang lebih bermakna) dalam dirinya dan mengembangkannya menjadi pekerjaan yang menghasikan uang.
4. "Filosofi Teras" karya dari Henry Manampiring, buku ini cocok untuk para milenial. Filosofi Teras adalah filsafat orang Yunani-Romawi Kuno yang disebut stosisme atau filsafat stoa. Filosofi teras mungkin terdengar berat dan rumit. Tetapi, buku ini menyajikan bahasa atau pengunaan kalimat yang mudah dipahami. Jika anda sedang berada di fase begitu berat atau sangat butuh motivasi, maka buku ini cocok untuk anda sebagai Milenial yang sedang mengalami pendewasaan.






Komentar
Posting Komentar